GoRR Gowes Rame-rame

GoRR
Gowes Rame-rame

Oleh : Elyas
SMK Negeri 1 Yogyakarta (Skaoneta)
Berkualitas,  berkarakter,  berakhlak dan berbudaya

Grup WA itu bernama GoRR. GORR singkatan dari Gowes rame-rame yang didirikan oleh Mr. Bambang Supriyadi tanggal 2 Februari 2020. Anggotanya sampai saat ini sudah mencapai 30 orang. Lumayan juga guys group GoRR yang baru berusia seumur jagung telah mendapat apresiasi dari 30 orang.

Aktivitas grup ini adalah Gowes bersama baik melalui rute pedesaan mau ke rute perkotaan. Biasanya yang paling ramai adalah malam liburan, kadang bisa mencapai 18 peserta. Sedangkan hari-hari biasa setiap pagi rata-rata yang mengikuti gowes antara 2 sampai dengan 7 pesepeda. Grup ini terbuka untuk umum bagi siapa saja yang ingin bergabung tanpa melihat sekat-sekat wilayah. Bahkan uniknya grup ini semua anggota menjadi admin, jadi masing-masing anggota berhak untuk menarik dan memasukkan anggota baru ke dalam WAG.

GoRR yang punya taglin " Goes dulu bro..."  Mempunyai  visi sehat bersama dengan  bersepeda rame-rame. Secara tidak langsung grup ini juga menyambung silaturahmi para penggemar sepeda. Grup ini sebagai ajang juga untuk memperpanjang usia?? Kenapa kok bisa??karena salah satu manfaat silaturahmi adalah bisa untuk memperpanjang usia. Jadi guys kalau anda ingin usianya lebih panjang maka bergabunglah ke dalam GoRR.

Dalam waktu dekat isha Allah GoRR akan mengadakan lawatan ke bandara melalui jalur terowongan terpanjang saat ini. Direncanakan akan dilaksanakan pada hari kedua hari Idul Fitri. Inilah even yang dilaksanakan pertama kalinya dengan jarak yang cukup jauh. Semoga besuk even ini bisa berjalan dengan baik tanpa ada halangan suatu apapun dan semua be happy.

Salam menemu baling menulis dengan mulut dan membaca dengan telinga.

Indahnya berbagi tulisan tanpa batas hidup terasa lebih bermakna.

Puspa Indah 18 Mei 2020 pukul 16.56 WIB.










Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gowes ke Hutan Pinus